Beli Reksa Dana: Pilih Lewat Bank atau Agen Daring?

Investasi reksa dana sekarang gampang banget. Kita bisa membeli unit penyertaan di banyak agen.

Menurut data KSEI, saat ini ada sebanyak 88 Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD).

Empat kelompok agen tempat membeli reksa dana tersebut yaitu:

  • Perusahaan Sekuritas
  • Manajer Investasi
  • Bank
  • Aplikasi Investasi

Sejak dulu kita bisa beli reksadana lewat sekuritas, bank, atau langsung ke manajer investasi.

Tapi belakangan agen daring banyak bermunculan seperti Bareksa, Bibit, Ajaib, dan banyak lagi.

Tentu saja banyak kemudahan dan keuntungan yang ditawarkan aplikasi-aplikasi tersebut.

Masalahnya, sekarang hampir semua agen sudah punya aplikasi sendiri. Jadi, dimana kita sebaiknya membeli unit reksa dana?

Keunggulan Agen Daring

Saya sudah mencoba cukup banyak aplikasi agen penjual reksa dana. Pengalaman menggunakan aplikasinya memang sangat baik dan memanjakan.

Karena fokus jualan reksa dana, produk yang ada di etalase mereka juga jauh lebih banyak jumlahnya.

Tak heran jika aplikasi semacam ini sering disebut sebagai “marketplace” reksa dana.

Yang paling menonjol dari marketplace tersebut tentu saja aspek teknologinya.

Untuk memudahkan investor, misalnya ada yang menawarkan fitur “robo advisor” dalam pemilihan reksa dana terbaik sesuai profil risikonya.

Data dan algoritma.

Menurut saya, itulah poin keunggulan marketplace reksa dana.

Jangan Tinggalkan Bank

Saat ini aplikasi mobile banking rata-rata sudah canggih semua. Meski produk reksa dana yang ditawarkan terbatas, yang pasti sekarang beli reksa dana nggak perlu lagi antre di kantor cabang bank.

Dan belakangan saya baru sadar, kelebihan membeli reksa dana lewat sebuah bank yaitu nilai portofolionya masuk hitungan sebagai Asset Under Management (AUM) kita di bank tersebut.

Kita tahu bank memiliki banyak produk untuk nasabah ritel seperti KPR, KPA, KPM, hingga kartu kredit premium dengan fitur penukaran poin ke miles.

Nah, makin besar AUM kita di sebuah bank biasanya akan tambah mudah kita mengakses macam-macam produk bank tersebut.

Bahkan dengan AUM minimal 500 juta, kita sudah bisa menjadi nasabah prioritas di sejumlah bank.

Tentu banyak keuntungan yang ditawarkan bagi kelompok nasabah tersebut.

Penutup

Jadi kalo teman-teman misalnya pengen jadi nasabah prioritas atau masih memerlukan produk perbankan, akumulasi reksa dana lewat bank bisa jadi pilihan.

Tapi kalo dana kita jumlahnya banyak, beli reksa dana ya bebas bisa di mana saja. Kalo perlu bikinlah akun di semua platform. 😀


Discover more from DUASAKU

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Leave a Reply